Marc Marquez akan membalap dengan motor Ducati musim depan. Adiknya, Alex, pun tak sabar melihat Baby Alien menggunakan motor pabrikan Italia itu.
Akhir musim ini, Marc Marquez berpisah dengan Honda. Kontraknya dengan pabrikan Jepang itu semestinya masih berlaku sampai 2024, tapi akhirnya memilih untuk pisah jalan lebih cepat.
Marc Marquez akhirnya bergabung dengan Gresini Racing. Tim asal Italia itu menggunakan motor Ducati.
Baca juga: Marc Marquez Free Agent di 2025, Ducati Tertarik? |
Ducati mendominasi MotoGP sejauh dini. Pada musim ini, motor Ducati selalu ada di podium dalam 17 seri yang sudah digelar.
Tak sekadar meraih podium, Ducati bahkan mampu memenangi balapan sebanyak 14 balapan. Dua rider Ducati, Francesco Bagnaia (Ducati – 389 poin) dan Jorge Martin (Pramac Ducati (376 poin)) yang ada di posisi teratas klasemen MotoGP 2023.
Dengan performa motor Ducati, Alex Marquez pun tak sabar Alex Marquez segera bisa menjajal Desmosedici.
Baca juga: MotoGP Thailand: Penyesalan Mendalam Alex Marquez |
“Saya berharap dia cepat sejak awal karena sesegera mungkin dia cepat, lebih cepat juga saya bisa mengambil keuntungan, benar?” kata Alex Marquez di Marca.
“Saya tak sabar agar dia bisa mencoba motor dan memberi tahu opininya kepada saya, memang benar bahwa dia merupakan rekan setim anda, yang biasa dikatakan sebagai rival pertama dan itu benar. Tapi, keterlibatan dan persaingan itu juga membantu anda satu langkah lebih maju,” kata dia menambahkan.
Baca juga: Tatap Race MotoGP Thailand, Alex Marquez Sudah Lebih Bugar |
(cas/mrp)